Pengertian Sistem Instalasi AC Central Dan Jasa Pemasangan
Pengertian Sistem Instalasi AC Central Dan Jasa Pemasangan
Apa yang di maksud dengan Instalasi Ac Central– Perkembangan zaman semakin pesat udara di bumi pun semakin panas, di samping itu kemajuan teknologi membuat manusia terus berinovasi membuat berbagai peralatan modern guna untuk memenuhi kebutuhan mereka. Terlebih lagi pada alat – alat rumah tangga maupun peralatan elektronik yang di butuhkan di rumah.
Dalam hal ini kita berbicara mengenai alat yang termasuk sangat penting untuk menghilangkan panas ruangan yakni air conditioner atau yang lebih popular dengan singkatan ac. Sangat beragam jenis ac yang beredar sekarang mulai dari split ac. Sistem ducting hingga sistem instalasi ac central untuk gedung perkantoran maupun mall. Sistem ini bisa membagi suhu ruangan yang sama ke banyak ruangan sekaligus dengan sistem control central.
Bagian – Bagian sistem instalasi ac central
Banyak sekali bagian yang di butuhkan ketika kita akan memasang sebuah sistem instlasai ac central. Namun kami akan meringkasnya sedemikian rupa sehingga anda mudah memahaminya, berikut ulasannya.
- Unit Pendingin ( Chiller )
Pada unit pendingin atau chiller yang menganut system kompresi uap, komponennya terdiri dari kompresor, kondensor, alat ekspansi dan evaporator. Pada chiller biasanya tipe kondensornya adalah water-cooled condenser. Air untuk mendinginkan kondensor dialirkan melalui pipa yang kemudian outputnya didinginkan kembali secara evaporative cooling pada cooling tower.
Pada komponen evaporator jika sistemnya indirect cooling maka fluida yang didinginkan tidak langsung udara melainkan air. Yakni air yang dialirkan melalui system pemipaan. Dimana air yang mengalami pendinginan pada evaporator dialirkan menuju system penanganan udara (AHU) menuju koil pendingin.
- Air Handling Unit (AHU)
Kemudian bagian yang kedua adalah Air Handling Unit merupakan alat penghantar udara yang telah dikondisikan dari sumber dingin ataupun panas ke ruang yang akan dikondisikan. AHU adalah komponen penukar kalor dimana air dingin hasil pendinginan oleh evaporator disirkulasikan ke coil yang ada pada AHU, kemudian udara dinginnya di sirkulasikan oleh blower dan di distribusikan ke ruangan melalui ducting. Komponen AHU terdiri dari Motor, Blower, Coil dan Filter.
- Cooling Tower
Salah satu komponen utama sistem ini selain chiller, AHU, dan ducting adalah cooling tower atau menara pendingin. Fungsi utamanya sebagai alat untuk mendinginkan air panas dari kondensor dengan cara dikontakkan langsung dengan udara secara konveksi paksa menggunakan fan/kipas. Konstruksi cooling tower terdiri dari system pemipaan dengan banyak nozzle, fan/blower, bak penampung, casing, dst.
Kelebihan Kelebihan Menggunakan Sistem Instalasi AC Central
Setelah mengetahui bagian – bagian dari instalasi ac central sekatrang kamu jelaskan mengenai kelebihannya, inilah kelebihan dari instalasi ac central :
- Kebisingan dan getaran mesin pendingin hamper tidak mempengaruhi ruangan
- Perbaikan dan pemeliharaan lebih mudah
- Seluruh beban pendingin semua ruangan dalam bangunan dapat dilayani oleh satu system ( unit ) saja.
- Kelembapan udara dapat diatur
Itulah penjelasan secara ringkas dan bagian – bagian pendukung dari instalasi ac central, semoga bermanfaat untuk anda dan memberikan gambaran ac seperti apa yang anda butuhkan untuk di pasang di rumah maupun kantor anda.